Buah Cinta Alqur’an 6 Hafidzah dan Entrepreneur Muda M9 Dapat Hadiah

0
1513
Mujahidah Muda: Meski masih belia para siswa M9 ini sangat gemar menghafal alquran.(Foto:Humas M9)

KLIKMU.CO – Jumat (6/4) pagi kemarin, SMP Muhammadiyah 9 (M9) Surabaya memberikan penghargaan kepada keenam siswanya. Keenam siswa tersebut adalah: Zenisa, Ayu, Salfa, Lucy, Vero dan Salsa.

Mereka berenam mendapatkan hadiah berupa Al-Quran kecil. Selain menghafal Al-Quran mereka juga menjadi entrepreneur muda.

Salsa (14) berbagi pengalaman bahwa selama ini dia bersama teman-temannya mengikuti ekstrakulikuler sekolah menghafal Al-Quran (Tahfidz).

“Saya sejak kelas VII di SMP Muhammadiyah 9 Surabaya ikut serta dalam ekskul tahfidz, sekarang Alhamdulillah sudah menghafal tiga juz, semoga bisa bertambah lagi,” ungkap Salsa.

Selain menghafal Al-Quran, ia juga menjalankan entrepreneur, yaitu jualan kue, assesoris jilbab, baju, melalui media sosial.

“Saya dan teman-teman setiap kali ada waktu luang selain menghafal Al-Quran juga melakukan bisnis online, labanya Alhamdulillah tidak mengecewakan. Meski demikian saya dan teman-teman yang sudah duduk di kelas 9 ini juga tetap rajin belajar untuk menghadapi ujian kelulusan,” tambah Ayu dengan serius.

Bagi mereka melakukan entrepreneur adalah untuk melatih diri menjadi anak yang mandiri secara finansial. Selain itu, laba yang diperolehnya juga akan dishodaqohkan untuk kegiatan keagamaan yang termasuk pada kegiatan puasa ramadhan mendatang ini.

Kata Ayu, ada tips supaya entrepreneur yang digelutinya bisa berhasil dengan mendapatkan laba yang memuaskan.

“Tips dari kami supaya entrepreneur kami bisa berhasil, kami melakukan entrepreneur tanpa ada rasa pesimis, kami membagi waktu sebaik mungkin tanpa meninggalkan kewajiban belajar kami dan menghafal Al-Quran. Selain itu, kami melakukan entrepreneur dengan jujur, ramah kepada pembeli, tidak pernah berkata kasar, harga barang yang kami jual sesuai harga pasar dan bahkan terkadang lebih murah,” jelas Ayu dengan detail.

Ustad Imam Sapari Kepala Sekolah mengaku sangat bangga mempunyai peserta didik itu.

Imam berharap semua peserta didik lainnya bisa mencontoh keenam peserta didik tersebut. (Ichmi/Kholiq)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini