Pak Masfuk Mantan Bupati Lamongan dan Ketua MPP PAN Jatim Wakafkan Tanah 663 M2 untuk Muhammadiyah Surabaya

0
3252
Mantan Bupati Lamongan H. Masfuk mendapat kunjungan dari keluarga besar Muhammadiyah Surabaya. (Andi/Klikmu.co)

KLIKMU.CO – Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Surabaya mendapatkan amanah tanah wakaf dari Masfuk SH, mantan ketua DPW PAN Jatim. Tanah seluas 663 meter persegi (m2) tersebut berlokasi di Jln Kupang Panjaan IV/48, Kecamatan Tegalsari, Surabaya. Wakaf tersebut langsung disampaikan ke Ketua PDM Surabaya Dr Mahsun Jayadi.

Oleh Kiai Mahsun, informasi ini pun langsung diteruskan ke Wira Alilim Bhakti sebagai ketua PCM Tegalsari. “Dan Pak Masfuk juga kontak ke Nurhasanah selaku ketua PCA Tegalsari untuk mengagendakan pertemuan secepatnya,” kata Arif An, sekretaris PDM Surabaya, saat acara berkoordinasi, Ahad (28/3/2021).

Berkat respons cepat itu, akhirnya selepas duhur bisa bersilaturahmi ke rumah Masfuk. “Hendaknya ini (respons cepat) menjadi model dakwah kita,” ujar Arif An.

Selanjutnya, Pimpinan Cabang Muhammadiyah dan Aisyiyah Tegalsari diterima keluarga Masfuk di kediamannya. Pertemuan tersebut berlangsung cair dan benar-benar familier, dengan dialog dialek Suroboyoan yang kental dan tanpa terasa pertemuan hampir dua jam.

Dalam bincang santai tersebut, H. Masfuk menyampaikan bahwa secepatnya rencana wakafnya. Sebab, godaan setan yang begitu kuat bisa mengubah keinginan baik tersebut. “Maka, untuk kebaikan harus dilakukan secara cepat dan tepat,” kata Masfuk mengawali dialog.

Dia lantas menceritakan, paginya dirinya berkumpul bersama anak dan istri menyampaikan rencana wakaf tersebut. Lalu mendapat sambutan baik agar secepatnya dilaksanakan. “Untuk mendukung suksesnya dakwah dan pendidikan Muhammadiyah,” papar mantan bupati Lamongan tersebut.

Dia pun berharap, warga Muhammadiyah memiliki semangat yang tinggi dan bersinergi dengan berbagai potensi agar lahan seluas 663 m2 itu dapat digabungkan dengan lahan wakaf seluas 200 m2 yang sekarang berupa masjid dan sekolah dari Bapak Sarbini.

“Agar dikembangkan menjadi masjid  dan pendidikan dengan akses jalan yang lebih baik,” tutur pria yang kini menjabat ketua MPP PAN Jatim itu.

Sementara itu, Wira Alilim Bhakti mewakili PCM Tegalsari menyampaikan rasa syukurnya.  Dia berdoa semoga dengan wakaf ini keluarga H. Masfuk diberi balasan yang lebih baik. “Kepedulian yang tinggi dan respons yang positif serta produktif dengan ide-ide dakwah yang relevan menjadi lahan yang lebih bermanfaat untuk masyarakat,” ujarnya. (Andi/AS)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini