Ada Game Berburu Harta Karun di Fortasi Sekolah Kreatif Menganti

0
78
Peserta Fortasi berburu harta karun bola di hutan Sekolah Kreatif Menganti. (Rawadan Reza/KLIKMU.CO)

KLIKMU.CO – Sekolah Kreatif SD Muhammadiyah 1 Menganti Gresik mengadakan permainan berburu harta karun di hari kedua Forum Taaruf Siswa (Fortasi), Selasa (16/7/2024). Harta karun yang dicari adalah bola warna-warni. Game ini berlangsung pukul 08.00 di hutan pohon jati yang terletak di halaman belakang sekolah.

Dalam suasana hutan dengan pepohonan jati, semak-semak, dan bebatuan, bola warna-warni telah disebar dan ditempatkan di balik dedaunan, batu, dan pepohonan. Siswa kelas 1 diminta untuk mencari bola-bola tersebut sesuai dengan warna kelompok masing-masing.

Ketua pelaksana kegiatan Ade Dwi Nur Khomaroh SPd menjelaskan, kegiatan berburu harta karun ini sesuai dengan tema Fortasi: My School, My Adventure.

“Kegiatan mencari harta karun berupa bola ini mempunyai banyak manfaat. Seperti melibatkan siswa untuk lebih aktif dalam pembelajaran serta membangun keterampilan sosial dengan teman-teman mereka,” kata Ustadzah Nur, panggilannya.

Dia menambahkan, permainan ini juga dapat mengasah kerja sama anak-anak.

“Karena bermain secara berkelompok, mereka bekerja sama dengan teman satu kelompoknya untuk mengumpulkan bola sebanyak mungkin,” imbuhnya.

Salah satu siswa kelas 1, Muhammad Alvin, mengaku sangat senang usai mengikuti permainan ini.

“Senang ya mencari harta karun bola tadi. Panas, tapi aku semangat sampai dapat 5 bola, lho!” ujarnya.

Tak kalah antusias dengan Alvin, siswa kelas 1 yang lain, yakni Kenzie Bintang Pratama, bahkan tak ingin kembali ke kelas dan ingin bermain berburu harta karun lagi.

“Wah, ternyata sekolahku punya hutan! Aku bakal cerita ke teman-teman di rumah biar mereka sekolah di sini juga, soalnya enak disini seru!” katanya.

Kegiatan berburu harta karun bola ini menjadi pengalaman berharga bagi para siswa. Memberi mereka kesempatan untuk belajar di luar kelas sambil menikmati suasana alam yang menyenangkan.

(Muhammad Arga Budi Iswara/AS)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini