20 Desember 2024
Surabaya, Indonesia
Berita SekolahMu

Baitul Arqam IGABA Surabaya Diikuti Guru TK ABA Se-Surabaya

Guru-guur TK ABA se-Surabaya mengikuti Baitul Arqam IGABA Surabaya. (Andi/KLIKMU.CO)

KLIKMU.CO – Ikatan Guru Aisyiyah Bustanul Athfal (IGABA) Kota Surabaya dalam puasa Ramadhan ini mengadakan Baitul Arqam secara bergelombang. Diawali sejak Sabtu hingga Ahad (8-9 April 2022) untuk guru-guru TK Aisyiyah Bustanul Athfal (ABA) se-Kota Surabaya, acara bertempat di SD Muhammadiyah 12 Jalan Dupak Jaya V/21 Surabaya.

Ustadzah Rini SPd Ketua IGABA Surabaya mengatakan, Baitul Arqam dilakukan secara bertahap hingga tiga putaran pada hari Sabtu dan Ahad di bulan April ini dengan jumlah peserta setiap putaran sekitar 300 guru. Sehingga total ada sekitar 900 guru.

“Tujuannya, lebih meningkatkan iman dan takwa sehingga mampu menjadi teladan dalam proses pembelajaran,” katanya.

Sementara itu, “line-up” materi dan narasumber Baitul Arqam ini terdiri atas toharoh dan shalat oleh Dr Imam Syaukani, Aktualisasi Nilai Nilai Ke-Asyiyahan oleh Hj Alifah Hikmawati, SThI, Adabul Mar’ah fil Islam oleh Hj Musfiroh, Penguatan Keorganisasian oleh Drs Andi Hariyadi MPdI, dan Motivasi Pendidikan oleh Drs Edy Susanto MPd.

Sementara itu, kegiatan Baitul Arqam IGABA Kota Surabaya dibuka oleh Ketua Majelis Pendidikan Dasar dan Menengah Pimpinan Daerah Aisyiyah Kota Surabaya Dra Nurhasanah. Dia menyampaikan, puasa Ramadhan momen yang tepat untuk penguatan kinerja dalam pembelajaran di sekolah TK Aisyiyah.

“Puasa Ramadhan mendidik kedisiplinan sehingga peserta didik memiliki karakter pembelajar sebagai bekal untuk melanjutkan pendidikannya. Untuk itu perlu dilakukan persamaan persepsi dalam mengaktualisasikan ibadah serta dalam kinerja sehingga diharapkan mampu mewujudkan pendidikan yang berkemajuan, dan tangguh dalam menghadapi perubahan dengan nilai nilai Al Islam dan Ke-muhammadiyahan,” terangnya dalam sambutan pembukaan.

“Sebagai pendidik di Sekolah Aisyiyah hendaknya bisa menjadi teladan yang terbaik dan terus mengembangkan kemampuan untuk mampu menjawab persoalan-persoalan pendidikan yang semakin komplek. Melalui IGABA diharapkan terus meningkatkan kemampuan dalam memberikan pendidikan yang berkemajuan,” imbuhnya.

Ia juga mengingatkan bahwa Baitul Arqom ini sebagai bentuk Semarak Milad Aisyiyah 105 dan Menyongsong Muktamar Aisyiyah 48. (Andi/AS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *