Dapat Wakaf di Kupang Krajan, Muhammadiyah Akan Jadikan Rumah Singgah Tahfidz Qur’an

0
75
Suasana Rapat Koordinasi LDK PWM Jawa Timur dengan LDK PDM Kota Surabaya. (Habibie/KLIKMU.CO)

Surabaya, KLIKMU.CO – Lembaga Dakwah Komunitas Pimpinan Daerah Muhammadiyah (LDK PDM) Kota Surabaya melaksanakan Rapat Bersama dengan LDK PWM Jawa Timur dan PRM Kupang Krajan serta pewakif Bapak Sutejo di Kantor PDM Kota Surabaya, Jumat (7/7).

Rapat itu membahas pemanfaatan rumah yang diwakafkan oleh Sutejo kepada Muhammadiyah.

Wakil Ketua Divisi Marginal dan 3T LDK PWM Jawa Timur Tulus Widodo mengatakan, ada 23 lansia yang sudah dibina di rumah pewakif Sutejo. Pihaknya ingin mendirikan rumah singgah Tahfidz Al-Qur’an.

“Kemarin sudah komunikasi dengan Majelis Wakaf dan memang sudah diserahkan ke PDM,” kata Tulus Widodo.

“Saya ingin ada sinergi dari semuanya untuk bagaimana kita bergerak di rumah singgah Tahfidz Al-Qur’an yang ada di Kupang Krajan jika nanti itu betul menjadi rumah singgah Al-Qur’an sehingga bermanfaat,” sambungnya.

Sementara itu, Sutejo menyatakan, setelah rumah wakafkan, semoga nanti bisa difungsikan dengan maksimal.

“Apa nanti yang bisa kita lakukan untuk pemanfaatan rumah saya itu, misalnya untuk pengajian ibu-ibu lansia ataupun untuk kegiatan yang lainnya,” tuturnya.

“Kami menyantuni lansia. Ada 23 orang yang kami beri santunan berupa paket sembako ataupun yang lain,” tambahnya.

Ketua PRM Kupang Krajan Yulianto mengatakan, pihaknya berterima kasih kepada Sutejo yang sudah mewakafkan rumahnya kepada Muhammadiyah.

“Kami sangat men-support apabila nanti rumah itu bisa dimanfaatkan untuk kegiatan yang bermanfaat,” katanya. (Habibie/AS)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini