KLIKMU.CO – MI Muhammadiyah 25 Surabaya (M-25 ) menggelar acara experience class. Bertempat di gedung sekolah, acara ini diikuti 35 peserta didik dari TK Aisyiyah Bustanul Athfal 55 beserta orang tuanya, Sabtu (2/11/2024).
Experience class berlangsung seru. Kehadiran peserta experience class disambut senam dan game bersama ayah dan bunda.
Setelah itu, peserta diajak bereksperimen membuat bunga mekar yang terbuat dari kertas diwarnai, kemudian ditaruh di baskom air.
Mereka juga mencoba cooking class dengan membuat sandwich karakter.
Tidak hanya bereksperimen di dalam kelas, peserta experience class diajak beratraksi mencoba beberapa ekstrakurikuler unggulan M-25. Di antaranya panahan, band cilik, samroh, Hizbul Wathan, dan wisata literasi di Perpustakaan KH Mas Mansyur yang telah terakreditasi A.
Di sisi lain, Ketua PCM Kenjeran Ali Fauzi bersilaturahmi dengan ayah dan bunda. Pada kesempatan tersebut, Ali Fauzi menyampaikan bahwa anak adalah amanah.
“Anak tidak cukup hanya diberikan makan, pakaian, kendaraan, dan fasilitas lainnya. Anak butuh pendidikan berkualitas sehingga tercapai harapan orang tua memiliki anak qurotaayun,” katanya.
Hal senada disampaikan oleh Bunda Agustina selaku PAUD Dasmen Kenjeran. Dia menyampaikan bahwa pendidikan terintegrasi dari kelompok belajar sampai setingkat sekolah menengah pertama.
“Mari ayah bunda bergabung bersama MI Muhammadiyah 25 Surabaya untuk mewujudkan harapan orang tua memiliki buah hati yang qurotaayun,” ujarnya.
Lewat kegiatan experience class, diharapkan dapat meningkatkan tali silaturahmi antara keluarga besar M-25 dengan TK Aisyiyah Bustanul Athfal 55 serta melejitkan potensi siswa.
(Alip Yugo/AS)