Genap 12 Tahun Mussan Mania Jadi Suporter Setia Smamita

0
114
Suporter Mussan Mania sedang memberikan semangat saat pertandingan DBL Competition. (Istimewa/KLIKMU.CO)

KLIKMU.CO – Suporter olahraga milik SMA Muhammadiyah 1 Taman (Smamita), Mussan Mania, Kamis (8/8/2024) lalu genap berusia 12 tahun. Pendukung dengan ciri khas maskot rubah itu selalu menemani Smamita dalam berbagai kejuaraan.

Merayakan hari jadi sudah menjadi hal yang rutin dilakukan Mussan Mania. Mengambil tema Amore Eterno yang berarti Cinta yang Abadi, Mussan Mania memilih merayakan ulang tahunnya pada saat match perdana yang digelar oleh DBL Competition pada 13 Agustus 2024 nanti.

“Kami sudah menyiapkan koreo spesial untuk hari jadi Mussan yang nantinya akan ditampilkan saat tim basketball Smamita bertanding pada hari Selasa. Semoga spesial hari jadi Mussan kami dapat meraih kemenangan, terutama menjadi best suporter,” ujar sang capo Destre Ramadhane.

Menurut dia, 12 tahun merupakan perjalanan yang cukup panjang. Setiap angkatan dari koordinator Mussan masing-masing memiliki cerita yang beragam. Suka duka selalu kita lewati bersama demi kejayaan Smamita.

“Selama bergabung dan menjadi bagian dari keluarga besar Mussan Mania yang pasti asyik banget. Terutama pas nribun, capek juga sebenarnya. Bersama-sama menyiapkan properti koreo itu paling berkesan, dapat banyak pengalaman juga,” ucapnya.

Salah satu koordinator Mussan Mania, Rama, mengungkapkan, kebahagiaan yang paling dirasakan Mussan Mania ketika mendapat penghargaan.

“Titik bangga kami itu saat Mussan Mania mendapatkan best suporter. Apalagi kalau atlet seperti futsal dan basketball ikut mendapatkan juara,” ujarnya.

Tidak hanya menceritakan pengalamannya saja. Rama juga menyelipkan harapannya untuk Mussan Mania.

“Semoga Mussan Mania lebih baik lagi, lebih banyak berkreasi lagi, dan tentunya tetap solid sampai ke generasi-generasi selanjutnya,” harapnya.

Wakil Bidang Kesiswaan SMA Muhammadiyah 1 Taman Wahyu Bimas Kurniasandi SIKom turut mengucapkan selamat dan harapannya.

“Selamat Mussan Mania atas anniversary yang ke-12. Harapannya Mussan Mania mampu menjadi suporter indikator Smamita yang jauh lebih baik dan lebih kompak. Selain itu, harapannya anak-anak SMA Muhammadiyah 1 Taman dapat meraih segala cita-citanya,” ujarnya.

(Florence Melodia/Nashiiruddin/AS)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini