Hari Batik Nasional, Sekolah Karakter Menggelar Berbagai Kegiatan Seru Membatik

0
2
Rasyid (dua dari kiri) dan kawan-kawannya menunjukkan hasil karyanya dari botol bekas. (Syamsul Arifin/KLIKMU.CO)

KLIKMU.CO – Peringatan Hari Batik Nasional berlangsung meriah di SD Muhammadiyah 24 Surabaya, Rabu (2/10/2024) pagi. Sekolah Karakter menggelar berbagai kegiatan proses membatik.

Seluruh siswa, guru, dan karyawan mengenakan pakaian adat dengan motif batik yang beragam dan berkreasi serta menampilkan semangat kebersamaan dalam melestarikan warisan budaya bangsa.

Kegiatan membatik dilaksanakan sesuai dengan fase pendidikan. Fase A yang terdiri dari kelas 1 dan kelas 2 membatik dengan mewarnai corak gambar yang telah disepakati oleh tim kombel fase A.

Sedangkan fase B diikuti oleh siswa kelas 3 dan kelas 4. Kegiatannya berupa membuat corak dari botol plastik bekas dengan berbagai macam warna.

Berbeda dengan fase C yang dilakukan oleh siswa kelas 5 dan kelas 6 yaitu membuat beberapa corak batik Nusantara.

M. Azfar Al Rasyid Iswahyudi, siswa kelas 4 Tangguh yang saat itu membatik, merasa senang dengan hasil karyanya. Meskipun beberapa corak batik miliknya belum terlihat begitu bagus, dia merasa senang karena ini hasil dari jerih karya sendiri hingga proses pewarnaannya.

“Batik ini akan saya simpan untuk kenang-kenangan. Bahwa saya pernah belajar membuat batik dari alas botol plastik bekas dan saya sangat senang turut melestarikannya warisan budaya Indonesia,” tuturnya.

Dalam kegiatan ini, lima siswa dari setiap kelas mendapatkan reward bagi mereka yang mengenakan baju batik yang berkreasi paling bagus, populer, kreatif, dan inovatif.

Wali kelas 5 Peduli Eva Susiana Agustin menyampaikan, Hari Batik Nasional bukan hanya untuk mengenakan pakaian batik, tetapi juga untuk mengedukasi para generasi muda tentang pentingnya melestarikan budaya Indonesia.

“Semoga nanti para generasi muda semakin menyadari pentingnya melestarikan budaya dan menjadikan batik sebagai bagian dari identitas mereka. Karena dengan begitulah yang dapat menjadikan mereka sebagai investasi jangka panjang Nusantara,” ujarnya.

(Syamsul Arifin/AS)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini