KLIKMU.CO – Dalam rangka memperingati Hari Gerakan Sejuta Pohon Sedunia, SD Muhammadiyah 4 Kota Malang (SD Mupat) menggelar acara Ayo Nandur Bareng Mupat “Menanam Sekarang Menuai Kemudian”. Kegiatan ini dilaksanakan pada Sabtu (15/1) di Coban Rais, Kota Batu.
Kegiatan yang diinisiasi SD Mupat ini dihadiri oleh Wali Kota Batu Hj Dewanti Rumpoko, kepala Dinas Pendidikan Kota Malang, DLH Kota Malang dan Batu, BPBD Kota Malang dan Batu, kepala Jasa Tirta, Cabang Dinas Kehutanan Kota Malang, serta Kesatuan Pengelolaan Hutan Kotaa Malang.
Tak lupa pula hadir ketua PDM Kota Malang, Majelis Dikdas dan Lingkungan Hidup Muhammadiyah Kota Malang, lurah dan Babinsa Oro Oro Ombo, MDMC, Lazismu, Maheresigana, BPDMR, Bakormas, Hizbul Wathon, GPS Mupat, serta perwakilan guru dan siswa dari Gugus 6 Mojolangu, yaitu SD Muhammadiyah 4, SD Mojolangu 1-5, SD Santo Yusup, dan Rumah Cerdas.
Kegiatan Ayo Nandur Bareng Mupat diawali dengan Apel Hijau yang dipimpin langsung oleh Wali Kota Batu Hj Dewanti Rumpoko.
“Kegiatan Ayo Nandur Bareng Mupat merupakan kegiatan yang sangat mulia dan dapat memberikan edukasi kepada anak-anak sejak sekolah dasar untuk mengenal dan melestarikan alam dengan melakukan penanaman. Mudah-mudahan kegiatan seperti ini bisa menjadi role model bagi sekolah-sekolah di Malang Raya,” ujar wali kota Batu.
Dewanti memberikan apresiasi yang sangat besar dengan kegiatan Ayo Nandur Bareng Mupat “Menanam Sekarang Menuai Kemudian” ini. Dia pun berharap kegiatan seperti ini bisa terus dilakukan agar nantinya lebih banyak manfaat yang didapatkan dengaan menanam antara lain melestarikan sumber air, mencegah terjadinya bencana dan tentunya melestarikan alam untuk kesinambungan hidup.
Sebagai salah satu sekolah Adiwiyata, SD Muhammadiyah 4 Kota Malang senantiasa berupaya untuk menyuarakan pentingnya melestarikan alam sekitar, baik di dalam sekolah maupun menggelar kegiatan diluar sekolah seperti Kegiatan Ayo Nandur Bareng Mupat “Menanam Sekarang Menuai Kemudian” hari ini.
Kepala SD Muhammadiyah 4 Kota Malang Hana Ayudah MPd menyampaikan bahwa kegiatan penanaman pohon sebagai upaya melestarikan lingkungan seperti ini sudah diadakan untuk kedua kalinya, yang pertama diadakan di Area Model Konservasi Edukasi (AMKE) dan kegiatan hari ini.
“Saya berharap kegiatan seperti ini bisa menjadi kegiatan rutin setiap tahunnya sebagai wujud rasa syukur kita kepada Allah untuk menjaga dan melestarikan lingkungan sekitar,” ujarnya.
Selanjutnya, kegiatan penanaman dipimpin langsung oleh Ketua Pelaksana Gancar Pramistri Ambawono dan Koordinator Lapangan M. Amin Taufiqur dengan pembagian bibit tanaman kepada seluruh peserta kegiatan yang diikuti lebih dari 150 orang dan mengarahkan ke lokasi penanaman dilakukan. Peserta kegiatan dengan antusias melakukan kegiatan penanaman dengan peralatan yang sudah dipersiapkan.
“Kegiatannya seru, saya senang bisa menanam pohon bersama teman-teman. Semoga pohonnya bisa tumbuh besar,” kata salah satu siswa SD Muhammadiyah 4.
Kegiatan Ayo Nandur Bareng Mupat “Menanam Sekarang Menuai Kemudian” diharapkan dapat memberikan pengalaman langsung kepada seluruh peserta kegiatan pentingnya kegiatan pelestarian lingkungan dan mengembangkan rasa cinta terhadap lingkungan sejak dini.
Tak lupa slogan yang terus diucapkan hari ini “Kita Jaga Alam, Alam Jaga Kita” bisa membuat kita sadar bahwa dalam hidup, manusia dan alam memiliki keterikatan yang erat satu sama lain dan terdapat hubungan timbal balik diantara keduanya. (Hanifah Margasari/AS)