4 Desember 2024
Surabaya, Indonesia
Daerah

Ijen Geopark Akan Tambah Fasilitas Usai Terima Sertifikat UGGp dari UNESCO

Kawasan Wisata Ijen yang dijadikan sebagai materi tesis tentang strategi membangun brand awareness oleh mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) Zen Amiruddin, akan menambah fasilitas wisata, usai terima Sertifikat UGGp sebagai Global Geopark dari UNESCO, pada tanggal 24 Mei 2023 lalu.

 

Dalam penjelasannya kepada sejumlah awak media pada sabtu 8 Juli 2023, Ketua Tim Pengelola Taman Wisata Alam Kawah Ijen Muhammad Yasin mengungkapkan, dengan adanya penambahan fasilitas wisata tersebut diharapkan akan memudahkan untuk mendapatkan pendanaan dari UNESCO, organisasi internasional dibawah PBB yang bergerak pada bidang pendidikan, ilmu pengetahuan dan kebudayaan

 

Setelah ditetapkan sebagai Global Geopark yang ditandai dengan diterimanya sertifikat UNESCO Global Geopark (UGGp), Taman Wisata Alam Kawah Ijen yang menampilkan brand awareness sebagai Ijen Geopark beserta seluruh situs geologi, budaya dan hayati yang berada di kawasan Ijen, akan dipromosikan langsung oleh UNESCO, sehingga akan semakin dikenal luas sebagai salah satu tujuan wisata internasional.

 

Makin dikenalnya Ijen Geopark secara internasional, akan berdampak pada peningkatan kunjungan wisata, yang akan memacu makin banyaknya penciptaan lapangan kerja serta pelibatan masyarakat, sehingga akan mendorong berbagai upaya pemberdayaan dan pertumbuhan ekonomi lokal.

 

M Yasin berharap saat penyerahan Sertifikat UGGp oleh UNESCO di Marrakesh, Kerajaan Maroko, pada tanggal 5-12 September 2023 mendatang, Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa berkesempatan hadir dalam acara tersebut.

 

Ditambahkan oleh M Yasin, saat ini Ijen Geopark juga sudah masuk sebagai salah satu dari Proyek Strategis Nasional, sehingga pembangunan infrastrukturnya didukung mulai dari Anggaran Pendapatan dan Belanja (APBN), Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Provinsi hingga Kabupaten/Kota. (han)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *