Juara 1 Pawai Taaruf IGABA, Kepala TK Aisyiyah 05 Surabaya Sampaikan Terima Kasih

0
21
Siswa dan guru TK Aisyiyah 05 Surabaya berfoto dengan trofi Juara 1 Kompetisi Pawai Taaruf IGABA. (Riska/KLIKMU.CO)

KLIKMU.CO – Upacara bendera yang dilaksanakan TK Aisyiyah 05 Surabaya di halaman sekolah menjadi motivasi tersendiri bagi siswa-siswi TK A hingga TK B. Upacara tersebut terasa begitu spesial.

Pasalnya, beberapa pekan lalu, sekolah yang berada di lingkup pimpinan cabang Muhammadiyah (PCM) Kenjeran ini mendapatkan prestasi yang membanggakan. Mampu meraih juara 1 dalam Pawai Taaruf Ikatan Guru Aisyiyah Bustanul Athfal (IGABA), Senin (2/9/2024).

Di sela upacara bendera, pembina upacara memberikan arahan dan menyampaikan ucapan terima kasih atas capaian prestasi tersebut.

Dalam sambutannya, Kepala TK Aisyiyah 05 Surabaya Anik Hariati SThI memberikan nasihat dan beberapa informasi. Selain itu, dia menyampaikan satu kabar gembira yang membuat anak-anak semakin bersemangat jika mengikuti kompetisi.

“Alhamdulillah terima kasih atas perjuangannya dan pencapaian kerja kerasnya. Sehingga trofi juara 1 Pawai Taaruf IGABA Surabaya sudah ada di sekolah. Anak-anak juga begitu luar biasa telah mengikuti lomba pawai taaruf dengan baik,” tuturnya.

Anik menambahkan, piala ini tentu dapat menjadi motivasi bagi semuanya. Yakni, agar terus berprestasi menunjukkan yang terbaik untuk diri kita sendiri dan sekolah. Jika lomba dipersiapkan jauh hari, persiapan tentu akan lebih matang. Termasuk lahirnya ide-ide cemerlang.

“Usaha yang penuh kesungguhan, maka keberhasilan itu pasti diraih. Tentunya harapan kami semua prestasi ini tidak membuat serta merta berpuas diri. Sudah selayaknya Ibu guru memberi contoh pada anak-anak jika ingin memperoleh suatu keberhasilan, maka ide dan usaha yang sungguh-sungguh pasti diperlukan. Tunjukkan jika TK Aisyiyah 05 Surabaya selalu menjadi yang terbaik di setiap event dan mampu mempertahankannya,” ujarnya disambut tepuk tangan.

Koordinator Pawai Taaruf Riska Erawati SPdGr mengatakan, sebanyak 97 siswa dari TK A dan TK B serta sekitar 97 mama-mama atau wali murid yang ikut berpartisipasi menyemarakkan lomba Pawai Taaruf IGABA tahun ini.

“Saya sebagai koordinator pawai taaruf mohon maaf apabila ada sedikit arahan saat persiapan dan lomba berlangsung. Maka selaku koordinator saya bertanggung jawab penuh atas nama baik lembaga TK Aisyiyah 05 Surabaya,” tuturnya.

Menurut dia, suksesnya lomba ini juga kesuksesan kita bersama. Target kita sudah terlampaui dengan mendapatkan juara pertama. Terutama penilaian dari siswa-siswi TK B dan TK A dengan kriteria penilaian kerapian berjalan, keindahan aksesori, dan kekompakan barisan.

“Itu semuanya menjadi hal yang perlu dipersiapkan secara matang. Walaupun latihan berbaris setiap harinya dengan berpanas-panasan, hal ini tak menyurutkan niat dan semangat anak-anak agar memperoleh hasil yang terbaik,” ujarnya.

Sementara itu, koordinator kostum Ribut Rahayu SPd mengatakan, sebenarnya dia terbiasa membuat kostum atau aksesori jika ada kegiatan sekolah. Tetapi, karena kali ini jumlahnya tidak sedikit dan ada kriteria atau penilaian khusus, dia mesti mencari ide.

“Harus lebih detail membuat kostum sesuai tema yang ditentukan. Selain itu, harus sangat hati-hati dan penuh perhitungan. Tentunya ide tersebut muncul atas saran dari pimpinan, partner koordinator, ibu guru, dan juga wali murid yang ikut membantu membuat kostum dan aksesori,” ucapnya.

Wali murid Nabila kelas Umar bin Khattab yang juga menjadi maskot Srikandi yang berada di barisan paling depan saat lomba pawai mengatakan ikut senang dapat mengikuti lomba pawai kali ini.

“Saya baru pertama kali terlibat menjadi maskot dan alhamdulillah mendapatkan juara 1. Piala ini sebagai kenangan yang tidak pernah saya lupakan,” ujarnya.

(Riska/Nashiiruddin/AS)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini