KLIKMU.CO – Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Surabaya Dr M. Ridlwan MPd membuka secara resmi rapat kerja Pimpinan Cabang Muhammadiyah dan Aisyiyah Semampir, Sabtu (26/10/2024). Rapat kerja PCM-PCA Semampir berlangsung dua hari hingga Ahad (27/10/2024) di Hotel Permata Biru, Pasuruan.
Kegiatan ini dihadiri oleh 60 peserta yang terdiri atas pengurus PCM, majelis, ortom, kepala AUM, dan pimpinan ranting. Rapat kerja PCM-PCA Semampir tahun ini mengusung tema “Sinergi dan Kolaborasi untuk Kemajuan”.
Sejalan dengan tema tersebut, Ketua PCM Semampir H Marjoto berharap, setelah rapat kerja ini selesai, seluruh elemen semakin guyub dan kompak mengembangkan Muhammadiyah Semampir.
“Harapan saya, ke depan kita bisa semakin kompak, saling sinergi antarmajelis, ortom, dan AUM sehingga kebermanfaatan Muhammadiyah semakin dirasakan masyarakat, khususnya di Kecamatan Semampir,” ucap Marjoto.
Sementara itu, dalam sambutannya, Ketua PDM Surabaya Dr M. Ridlwan MPd menyampaikan lima pesan saat membuka rapat kerja PCM-PCA Semampir. Pertama, rapat kerja ini harus mampu melahirkan gebrakan baru yang bermanfaat bagi masyarakat, terlebih di Kecamatan Semampir
Kedua, penguatan konsolidasi antar-PCM, PRM, majelis, ortom, dan kepala AUM. Ketiga, pengembangan dan pembangunan amal usaha Muhammadiyah sebagai pusat dakwah Muhammadiyah Semampir harus berkolaborasi dengan lintas sektor.
Keempat, pengembangan syiar Muhammadiyah hingga di tingkat ranting. “Mengingat besarnya wilayah Semampir, harus ditunjang oleh pemekaran pimpinan Muhammadiyah hingga tingkat ranting,” tuturnya.
Terakhir, syiar Muhammadiyah harus lebih kreatif seperti pemanfaatan sosial media, teknologi, dan lain-lain
“Dengan lima poin tersebut, insya Allah PCM dan PCA Semampir akan semakin melesat dan maju,” ucap Ridlwan.
(Ramadhani Jaka Samudra/AS)