LBSO PDA Kota Surabaya Gelar Lomba Paduan Suara, Inilah Juaranya

0
6
Para juara lomba paduan suara LBSO PDA Kota Surabaya. (Istimewa/KLIKMU.CO)

KLIKMU.CO – Lembaga Budaya Seni dan Olahraga (LBSO) Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Kota Surabaya meggelar lomba paduan suara (Padus) di Gedung Teater Ahmad Dahlan Education Center SD Muhammadiyah 4 Pucang Surabaya (Mudipat) pada Sabtu (21/9/2024).

Kegiatan tersebut sebagai program kerja LBSO PDA Kota Surabaya divisi Seni yang menjadi agenda tahunan dengan menggelar aneka lomba setiap tahunnya. Lomba padus diikuti oleh 18 Pimpinan Cabang Aisyiyah (PCA) se-Surabaya. Dengan jumlah anggota setiap tim antara 16-31 orang ditambah dirigen. Tim boleh dari unsur LBSO, guru TK Aisyiyah maupun dari Nasyiatul Aisyiyah (NA).

Kepada KLIKMU.CO ketua LBSO PDA kota Surabaya, Fitriyah MPd mengungkapkan bahwa,

“LBSO harus bergerak aktif sesuai dengan mottonya, Sehat, Kreatif dan Berkarya,” tuturnya.

Lebih lanjut dia menjelaskan makna motto LBSO yaitu sehat. Anggota Aisyiyah harus sehat, tidak hanya sehat fisiknya melainkan sehat juga rohaninya.

“Kreatif bisa mengembangkan banyak ide yang kreatif dalam berjuang untuk berdakwah melalui LBSO, serta berkarya diharapkan semua program ide yang sudah tertuang dapat diwujudkan dengang karya yang nyata,” terangnya.

Turut hadir ketua PDA kota Surabaya ibunda Hj Alifah Hikmawati  SThI bersama wakil ketua Luluk Chumaida SPd.

Bunda Alifah sangat mengapresiasi LBSO kota Surabaya bersama jajarannya,

“Alhamdulillah dan terima kasih atas terselenggaranya kegiatan lomba padus ini sebagai ajang kompetisi dan merupakan bagian dari keindahan,” tuturnya.

“Ucapan terimakasih juga disampaikan atas perhatian dan keikutsertaannya untuk mengikuti lomba pada hari ini yang diadakan oleh LBSO  PDA kota Surabaya dan saya titip salam kepada PCA masing-masing atas kerjasamanya,” tandasnya.

Di tempat yang sama para dewan juri yang terdiri dari coach menyampaikan pesan, baik yang juara maupun yang belum juara,

“Selamat bagi pemenang dan jangan berkecil hati bagi yang belum juara, karena semua hebat ada peningkatan kualitas dalam menyanyi dengan memakai teknik vokal yang benar hingga menjadi sebuah konser padus dengan harmonisasi yang luar biasa,” ucapnya.

Sebagai penutup acara, diumumkan para juara lomba padus dan mengucapkan selamat kepada para pemenang lomba oleh Ketua LBSO PDA Kota Surabaya Fitriyah MPd, serta memberi informasi akan mengadakan pelatihan teknik vocal untuk program berikutnya.

Berikut daftar pemenang lomba Padus LBSO PDA Kota Surabaya:

Juara 1 PCA Wonocolo

Juara 2 PCA Wonokromo

Juara 3 PCA Wiyung

Harapan 1 PCA Sukolilo

Harapan 2 PCA Bubutan

Harapan 3 PCA Rungkut

(Fitri/Muri)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini