Surabaya KLIKMU CO-, 22 Juli 2023 Majelis Pendidikan Dasar Menengah dan Pendidikan NonFormal (Dikdasmen PNF) Jawa timur mengadakan kegiatan Teachers Training yang berkolaborasi dengan ACT Education Solution. Kegiatan ini di hadiri oleh Pimpinan Majelis Dikdasmen Jawa Timur, Tim M-ICO Majelis Dikdasmen Jawa Timur, Guru-Guru FE dan EPP sekolah program M-ICO, serta tim dari ACT Education Solution.
Dalam kegiatan ini dihadirkan narasumber dari ACT Eduction Cristine Hoe sebagai Regional Account Director & SEA Lead yang dalam hal ini memberikan penguatan kepada guru-guru program Muhammadiyah International Class Orientation (M-ICO) Jawa timur dengan topik “Using Inquiry-based Learning Strategies To Teach Writing”
Siswa sering berjuang untuk menggali jauh di bawah permukaan untuk berbicara atau menulis tentang suatu topik. Kegiatan Teachers Training ini bertujuan untuk mendemonstrasikan penggunaan strategi pembelajaran berbasis inkuiri untuk mendorong siswa berpikir kreatif, bertanya dan lebih ingin tahu sehingga mendorong keterlibatan.
Adapun materi kegiatan Teachers Training ini terdiri dari How to effectively conduct academic writing #1, How to effectively conduct academic writing #2 dan How to effectively conduct academic writing #3
Kegiatan di awali dengan pembukaan oleh wakil sekretaris Majelis Dikdasmen PNF Jawa Timur Phony Aditiawan Mulyana, M.M. Phony dalam sambutan pembukaan acara Teachers Training menyampaikan “Sangat berharap guru-guru dari Sekolah Muhammadiyah yang tergabung dalam program M-ICO dapat memanfaatkan kegiatan Teachers Training ini dengan sebaik baiknya”.
Adapun sekolah yang tergabung dalam M-ICO ini adalah SMA Muhammadiyah 2 Sidoarjo, SMA Muhammadiyah 2 Taman-Sidoarjo, SMA Muhammadiyah Satu Gresik, SMP Muhammadiyah 2 Taman-Sidoarjo, SMP Muhammadiyah 3 Waru-Sidoarjo, SMP Muhammadiyah 6 Krian Sidoarjo, SMP Muhammadiyah 2 Surabaya, SMP Muhammadiyah 7 Surabaya dan SMP Muhammadiyah 2 Malang.
Melalui kegiatan ini harapannya tujuan dari program M-ICO Majelis Dikdasmen dan Pendidikan Non Formal Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Timur dapat mengembangkan perguruan Muhammadiyah bermutu dan berorientasi internasional.