8 November 2024
Surabaya, Indonesia
Berita

Masih Dipercaya, Nur Hidayati Kembali Pimpin Aisyiyah Sukolilo

Para formatur PCA Sukolilo periode 2022-2027. Hj Nur Hidayati ketua terpilih (depan tengah. (Fitriyah/KLIKMU.CO)

Yogyakarta, KLIKMU.CO – Musyawarah Cabang (Musycab) Aisyiyah Sukolilo, Kota Surabaya, digelar di Yogyakarta bersamaan dengan Musycab Muhammadiyah Sukolilo. Musycab ini digelar pada Sabtu-Minggu (27-28/5) Hotel Dafam Fortuna Malioboro Yogyakarta.

Musyawarah tertinggi tingkat cabang ini dihadiri sekitar 35 peserta dan 2 undangan khusus dari PDA Kota Surabaya, yakni Hj Alifah Hikmawati SThi dan Hj Shohifah SPd. Meskipun masih menggunakan pemilihan secara manual, kegiatan ini berjalan lancar dan sukses. Dalam rapat formatur, Hj Nur Hidayati SPd kembali terpilih jadi ketua.

Musycab PCA Sukolilo mengusung tema “Perempuan Berkemajuan Mencerahkan Peradaban Bangsa”. Ketua PDA Kota Surabaya Hj Alifah mengatakan, dengan tema tersebut, Aisyiyah harus bisa membawa Surabaya pada umumnya dan Sukolilo pada khususnya lebih maju bersinergi dengan Muhammadiyah.

“Juga tak kalah pentingnya Pemerintah Daerah Kota Surabaya banyak sekali program pemerintah saat ini yang bisa kita sinergikan. Misalnya pemulasaraan jenazah, pembinaan catin, dan masih banyak lagi,” tutur Alifah saat memberikan sambutan.

Acara kemudian dilanjutkan dengan kajian risalah perempuan yang diasuh oleh Sekretaris Umum PDA Kota Surabaya Hj Sohifa. Ia memberikan 10 komitmen bagaimana menjadi Aisyiyah sejati yang tidak hanya cantik, tetapi akhlak dalam diri ini lebih diutamakan.

Sementara itu, Musycab PCA Sukolilo diwarnai rasa haru karena semula Ketua Petahana PCA Hj Nur Hidayati SPd mengharapkan ada kader lain yang bisa menggantikannya. Tetapi, karena masih dikehendaki oleh para formatur, akhirnya Nur Hidayati kembali terpilih menjadi ketua PCA Sukolilo periode 2022-2027.

Berikut tujuh formatur PCA Sukolilo yang meraih suara terbanyak:

Hj Nur Hidayati: 18 suara

Siti Roychanah: 17 suara

Azizah: 16 suara

Nikmatus Sholihah SSi: 15 suara

Fitriyah SPd: 11 suara

Masyitah: 11 suara

Qurrtul A’yun: 10 suara

(Fitriyah/AS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *