KLIKMU CO- Regenerasi kepengurusan Ikatan Pelajar Muhammadiyah tingkat ranting dilakukan di Sekolah Akhlaq SMP Muhammadiyah 9 Surabaya.
Senin (17/10/22) bertempat di ruang CBT, pencarian kader terbaik ortom dikalangan pelajar tersebut berlangsung melalui dua tahapan yakni wawancara lisan yang kemudian dilanjutkan dengan tes mengaji. Hal itu dilakukan untuk mencari kader terbaik demi terwujudnya organisasi yang berkemajuan.
Kesungguhan dan keseriusan peserta didik dari kelas VII dan VIII untuk menjadikan IPM ranting sekolah akhlaq menjadi lebih baik terlihat dari jumlah pendaftar yang melebihi ekspektasi awal.
Pembina yang memperkirakan tidak begitu banyak pendaftar karena adanya seleksi yang berbeda untuk tahun ini, namun terjadi sebaliknya. Tentu
hal ini menjadi awal yang baik untuk kemajuan IPM ranting kedepannya.
“Alhamdulillah sekali anak-anak antusias untuk mendaftarkan dirinya menjadi pengurus IPM itu artinya mereka sudah ada perubahan setelah pulang LDKS ada keinginan untuk berorganisasi dan menjadi pemimpin”, jelas Ustad Hafid selaku pembina PR IPM Sekolah Akhlaq.
Diawali dengan proses registrasi, kemudian satu sampai lima peserta dipanggil untuk menuju sesi wawancara. Dalam sesi yang langsung dihandle oleh Ustazah Ika dan Ustazah Risa itu para calon pengurus ipm baru harus menjawab beberapa pertanyaan berkaitan dengan bagaimana cara menyelesaikan masalah hingga komitmen.
Raut wajah tegang, cemas, gugup namun tetap aktif menjawab pertanyaan demi pertanyaan yang diajukan oleh interviewer tak jarang mereka tunjukkan. Meskipun demikian masing-masing berusaha memberikan jawaban terbaiknya untuk meyakinkan bahwa mereka layak untuk menjadi pengurus dan menjadikan IPM ranting sekolah akhlaq ini berkemajuan.
Seperti Zahra dari kelas VIII-C yang menjawab semua pertanyaan dengan lancar namun tetap rasa gugupnya tidak bisa disembunyikan. Dalam keterangan yang diberikan dia mengaku bahwa baru pertama ini mendaftar menjadi pengurus IPM karena termotivasi setelah melihat ketua PD IPM mengisi kegiatan LDKS pekan lalu. Juga ingin memajukan IPM ranting ini agar lebih baik lagi dari sebelumnya.
“Saya memang baru mendaftar menjadi pengurus IPM pada tahun ini karena merasa sudah siap dan ingin belajar berorganisasi juga improve diri seperti kata kakak dari PD IPM yang katanya dulu megang mic ngomong di depan umum saja gemetar tapi karena sering diminta berbicara sehingga sudah biasa dan lancar”, ungkapnya.
“Semoga jika saya nanti diberikan kepercayaan untuk bergabung di pengurus IPM saya akan berkontribusi banyak terutama dalam bidang KDI, Insyaa Allah saya akan membuat kegiatan yang bermanfaat untuk warga sekolah akhlaq”, tutupnya diakhir wawancara. (Risalatin N.)