Oleh: Dr Imam Syaukani MA
KLIKMU.CO
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
STRESS
Often leads to bad food choices and poor sleep habits, which leads to internal strees.
(“Stres sering mendorong kita pada pilihan makanan dan kebiasaan tidur yang buruk, ini yang menyebabkan stres internal.”)
Banyak orang stres dialihkan ke makan. Dan biasanya, pilihan makanannya tidak memperhatikan kandungan nutrisinya. Asal enak.
Dr Hyman menjelaskan: “Ketika kita makan makanan mengandung tepung, gula, atau gorengan, kita sebenarnya sedang meningkatkan produksi hormon stres.” Jadi sudah stres, lalu makannya tidak benar, malah semakin stres, karena hormon stres (kortisol) membanjiri otak kita. Inilah maksud stres internal.
Ada banyak opsi sehat menghilangkan stres.
Situs Kemenkes RI menggarisbawahi lima hal:
1) Perbanyak ibadah kepada Tuhan YME
2) Berolahraga teratur
3) Tekuni hobi sesuai bakat/minat
4) Berpikir positif dan menyenangkan
5) Konsultasi ke expert
Nabi Muhammad saw saat dalam tekanan menambahkan zikir:
لَا إِلَهَ إِلَّا اللَّهُ الْعَظِيمُ الْحَلِيمُ لَا إِلَهَ إِلَّا اللَّهُ رَبُّ الْعَرْشِ الْعَظِيمِ لَا إِلَهَ إِلَّا اللَّهُ رَبُّ السَّمَوَاتِ وَرَبُّ الْأَرْضِ وَرَبُّ الْعَرْشِ الْكَرِيمِ
“Laa ilaaha illallaahul ‘azhiimul haliim, laa ilaaha illallaahu rabbul ‘arsyil ‘azhiim, laa ilaaha illallaahu rabbus samaawaati wa rabbul ardli wa rabbul ‘arsyil kariim.”
Artinya:
(Tiada Tuhan (yang berhak disembah) selain Allah Yang Maha Agung dan Maha Penyantun. Tiada Tuhan (yang berhak disembah) selain Allah, Tuhan Penguasa arasy yang agung. Tiada Tuhan (yang berhak disembah) selain Allah, Tuhan langit dan bumi serta Tuhan arasy yang mulia) (Al-Bukhari: 5870)
Semoga bermanfaat
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
Dari sahabatmu
Dr Imam Syaukani MA
Wakil Ketua PDM Surabaya