Oleh: Dr Imam Syaukani MA
KLIKMU.CO
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
Self-control is strength. Right thought is mastery. Calmness is power.
(“Pengendalian diri itu kekuatan. Pikiran benar itu keahlian. Ketenangan itu penguasaan.”)
Penulis AS A Man Thinketh (1902) ini menjelaskan bahwa:
Pengendalian diri itu tentang kemampuan menjauhi hal-hal negatif dan tidak menjadi bagian dari perbuatan negatif. Pikiran benar itu terkait kedalaman pemahaman tentang iman (tawakal), kepuasan, rasa syukur, jauh dari stres & overthinking. Sedang ketenangan itu tentang kedamaian hati, sedikit bicara dan bekerja lebih banyak.
Kuasai diri hingga suasana hati dan pikiran kita tidak berubah karena perilaku orang lain.
Jangan biarkan orang lain mengambil alih hidup kita. Jangan biarkan emosi mengalahkan kecerdasan kita.
Berusahalah menjadi mukmin yang seperti yang digambarkan Nabi Muhammad saw:
إِنَّ مَثَلَ الْمُؤْمِنِ لَكَمَثَلِ النَّحْلَةِ أَكَلَتْ طَيِّبًا وَوَضَعَتْ طَيِّبًا وَوَقَعَتْ فَلَمْ تُكْسَرْ وَلَمْ تَفْسُدْ
“Sesungguhnya perumpamaan seorang mukmin adalah seperti lebah, ia makan yang baik-baik, mengeluarkan yang baik-baik, bila ia hinggap tidak membuat dahan patah dan rusak.” (Ahmad: 6577)
Semoga bermanfaat
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
Dari sahabatmu
Dr Imam Syaukani MA
Wakil Ketua PDM Surabaya