15 Desember 2024
Surabaya, Indonesia
Berita

Pada Dasarnya Semua Anak Memiliki Kecerdasan dan Bakat Alami

Heru Tjahyono (kanan) di acara parenting “Accompanying Children to Reach The Future with Creative Education and Different Experience”. (Rawadan Reza Rachman/KLIKMU.CO)

Gresik, KLIKMU.CO – Sekolah Kreatif SD Muhammadiyah 1 Menganti, Gresik, mengadakan kegiatan seminar parenting dengan tema “Accompanying Children to Reach The Future With Creative Education and Different Experience”. Acara yang digelar di halaman Sekolah Kreatif Menganti pada Sabtu (4/2/2023) itu mengundang Pemerhati Pendidikan Anak dan Inisiator Sekolah Kreatif SD Muhammadiyah 16 Surabaya Heru Tjahyono sebagai narasumber.

Kegiatan dibuka dengan penampilan para siswa seperti hafalan surah An-Naba, menyanyi, musikalisasi puisi, pidato bahasa Inggris, hingga parade semaphore.

Ustadz Heru, sapaan akrabnya, memaparkan pentingnya peran orang tua mendampingi anak dalam menemukan bakat atau kreativitas. Pada dasarnya, kata dia, semua anak memiliki kecerdasan atau bakat alami dalam diri.

“Memang sudah menjadi tanggung jawab serta kewajiban orang tua dalam menemani anak-anak untuk mencapai cita-cita dengan cara mengawal serta mengarahkan mereka,” tutur Ustadz Heru.

Ia juga menambahkan pentingnya sinergi antara orang tua di rumah serta sekolah dalam membentuk karakter anak. Maka dari itu, peran guru juga sangat penting dalam tumbuh kembang siswa seperti adanya komunikasi yang baik dengan seluruh siswa, menggali potensi siswa, dan menghindari sikap diskriminasi terhadap siswa. Guru juga berperan penting dalam menjalin komunikasi yang baik dengan orang tua siswa sebagai bentuk pendampingan siswa.

Ustadz Heru juga berharap para orang tua tidak memiliki kekhawatiran ketika anak mereka berkegiatan di luar lingkungan rumah ataupun sekolah, seperti kegiatan outbound.

“Kegiatan itu ada tantangannya tersendiri. Orang tua harus belajar memberikan kepercayaan kepada anak agar si anak juga mampu mengeksplor semua kemampuannya,” pesannya.

Di akhir acara, Ustadz Heru mengatakan bahwa di era yang serbamodern dan digital, banyak platform media sosial yang bisa dimanfaatkan dalam sisi positif agar anak lebih memperdalam segala potensi atau bakat yang dimiliki.

Ana Fatmawati, ibu Muhamad Ammar Fazl Effendi kelas III Uranus, mengaku sangat senang dengan acara parenting kali ini.

“Tema ini sangat cocok menjadi pembelajaran luar biasa bagi orang tua yang memang sedang mendapingi anak dalam bertumbuh kembang menyosong masa depan,” katanya. (Merriana Wijayanti/AS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *