KLIKMU.CO – Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan 10 November, Sekolah Kreatif SD Muhammadiyah 16 Surabaya menggelar kegiatan bakti sosial pengobatan gratis bagi masyarakat sekitar sekolah pada Sabtu (9/11/2024).
Kegiatan tersebut merupakan hasil kerja sama antara pihak sekolah, komite sekolah, para wali murid, serta dukungan dari klinik mata Tritya Surabaya dan mendapat antusiasme tinggi dari masyarakat sekitar.
Dengan pengobatan gratis ini sebagai upaya sekolah untuk memberikan pelayanan kesehatan yang mudah dan terjangkau bagi masyarakat sekitar sekolah, terutama bagi mereka yang membutuhkan.
Berbagai jenis pemeriksaan kesehatan dilakukan secara gratis, mulai dari pemeriksaan mata, gigi, akupuntur hingga pemeriksaan umum. Selain itu, disediakan pula obat-obatan gratis bagi peserta yang membutuhkan.
Dokter-dokter yang bertugas dalam bakti sosial ini sebagian besar merupakan para wali murid yang memiliki profesi sebagai tenaga medis. Hal ini menunjukkan kepedulian yang tinggi dari komunitas sekolah terhadap sesama.
Begitu pula Klinik Mata Tritya Surabaya juga turut berkontribusi dengan menyediakan tenaga medis spesialis mata dan peralatan pemeriksaan yang lengkap.
Di sela-sela kegiatan, Kepala Sekolah Kreatif 16, Suyono SSi mengaku bersyukur bisa melaksanakan kegiatan pengobatan gratis tersebut,
“Kami sangat bersyukur atas suksesnya kegiatan bakti sosial ini. Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat sekitar,” tuturnya pada KLIKMU.CO
Lebih lanjut Suyono mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah terlibat dan mendukung terselenggaranya acara ini.
“Melalui kegiatan ini, kami ingin menanamkan nilai-nilai kepahlawanan pada siswa-siswi kami,” ucap Suyono.
Menurutnya, menjadi pahlawan tidak hanya dengan mengangkat senjata, tetapi bisa juga dengan memberikan kontribusi positif bagi sesama.
Salah satu kegiatan positif yang dapat dilakukan adalah kegiatan bakti sosial. Dimana SD Muhammadiyah 16 Surabaya tidak hanya berperan sebagai lembaga pendidikan, tetapi juga sebagai pusat kegiatan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat.
“Kami berharap kegiatan ini dapat menginspirasi masyarakat untuk turut serta dalam aksi sosial lainnya, dan kegiatan serupa dapat terus dilakukan di masa mendatang untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” pungkasnya.
(Suyono/Muri)