16 November 2024
Surabaya, Indonesia
SekolahMu

Peringati Milad Ke-112 Muhammadiyah, SMP Muhammadiyah 5 Surabaya Gelar Makan Siang Bergizi

Ketua PCM Ngagel Surabaya H A Zaini MPd (dua dari kanan) dan jajaran berfoto bersama PR IPM SMP Muhammadiyah 5 Surabaya membagikan 213 kotak makanan bergizi. (Yuda/KLIKMU.CO)

KLIKMU.CO – Dalam memperingati Milad ke-112 Muhammadiyah, SMP Muhammadiyah 5 Pucang Surabaya (Spemma) membagikan 213 kotak makanan bergizi gratis serta makan siang bersama pada Sabtu (16/11/2024).

Humas SMP Muhammadiyah 5 Surabaya Miftakul Khoir SPd menyatakan, sesuai instruksi dari Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur, dalam rangka menyambut Milad ke-112 Muhammadiyah, pihak sekolah mengadakan kegiatan makan bergizi.

“Dari SMP Muhammadiyah 5 Surabaya membagikan total 213 kotak makanan bergizi gratis kepada para guru, karyawan, siswa, dan warga sekitar serta makan bersama,” ujarnya.

Makanan bergizi tersebut, sambung Miftakul Khoir terdiri dari makanan empat sehat lima sempurna yakni nasi, lauk, susu, dan buah.

“Karena saat ini Muhamadiyah bergerak di bidang pendidikan, nah untuk mencerdaskan anak bangsa inilah harus dimulai dengan makanan yang sehat dan bergizi,” tegasnya.

Sementara itu, Ketua Pimpinan Ranting Ikatan Pelajar Muhammadiyah Spemma Zaskia Annisa Jasmine menambahkan, dalam rangka turut menyemarakkan Milad ke-112, PR IPM SMP Muhammadiyah 5 Surabaya melaksanakan berbagi makanan bergizi.

“Pentingnya kegiatan ini adalah, supaya warga sekitar bisa mendapatkan makanan bergizi dari pada makanan fast food, serta membantu warga sekitar yang masih belum atau mendapatkan asupan makanan bergizi,” tandasnya.

(Yuda/Muri)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *