Perkembangan Islam di Dunia Internasional – Kajian Pencerah Agustus/Dzulhijjah

0
1387

KlikMu.co Surabaya – Ahad 27 Agustus 2017, bertempat di Pusat Dakwah Muhammadiyah, Jl. Wuni 9 Surabaya, Majelis Tabligh PDM Surabaya menyelenggarakan kajian Pencerah dg mengundang narasumber Prof. Ahmad Jainuri MA. Beliau adalah cendekia yang banyak pengalaman dan pengamatan di negara-negara Islam di seluruh dunia.

Berikut ini sedikit ringkasannya:

Peradaban Islam gemilang di era klasik dan abad pertengahan hingga kurun 1500 M. Selanjutnya, peradaban barat berkembang pesat dg mengadopsi pikiran2 peradaban Islam.

Lantas, Mengapa Islam menjadi tertinggal?
Syeikh Muhammad Abduh memberi jawaban yg populer “al-Islamu mahjubun bil-muslimiin”
Kemajuan Islam itu terhalang oleh sesama muslim itu sendiri. Karena banyak orang Islam meninggalkan nilai2 agamanya: tauhid, iman, disiplin, kebersihan dlsb.

Saat ini, Islam di barat banyak kemajuan. Di Amerika banyak masjid2 didirikan. Di Rusia dan sekitarnya juga demikian setelah sekian lama masjid ditutup di era Uni Soviet. Di London ada yayasan yg mendidik calon mubaligh untuk belajar Islam dan logika2 barat. Sehingga para mubaligh itu diharapkan dapat menarik simpati orang2 barat utk memeluk Islam.

Beberapa pertanyaan dari peserta:

Mengapa negara2 mayoritas Islam belum ada persatuan?
Ukhuwah belum terbentuk di masing2 negara. Apalagi antar negara. Di timur tengah banyak sumber perselisihan, dimana negara barat tahu persis. Salah satunya adalah tentang perbatasan. Bila isu2 ini tiba2 diangkat, maka terjadilah perpecahan antar sesama negara muslimin.

Sabda Nabi
“Akan datang umat manusia, saat2 yg membingungkan. Orang salah dikatakan benar, orang salah dikata benar, orang khianat dikata jujur, orang jujur dikata khianat”

Tentang kebijakan lima hari?
Isunya terus berubah. Sejak awal hanya dikatakan program pendidikan karakter. Namun, menjadi heboh dg isu2 FDS karena latar belakang politik.

Demikian ringkasan singkatnya. Semoga bermanfaat. Maturnuwun (nurq/red)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini