21 November 2024
Surabaya, Indonesia
Kabar Pemuda Muhammadiyah

Pesan Wakil Ketua PDM Surabaya kepada Peserta Apel Kebangsaan Kokam di Surakarta

Wakil Ketua PDM Surabaya Muhammad Jemadi memberikan arahan untuk Kokam se-Surabaya sebelum berangkat ke Surakarta. (Hamzah/KLIKMU.CO)

Surakarta, KLIKMU.CO – Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Kota Surabaya mendapat instruksi langsung dari Pimpinan Pusat (PP) Pemuda Muhammadiyah untuk Apel Kebangsaan Kokam pada Rabu (20/9) di Stadion Manahan, Surakarta.

Menanggapi instruksi tersebut, Ketua PDPM Surabaya Achmad Rosyidi langsung gercep (gerak cepat) meneruskan instruksi tersebut ke Wakabid dan Wasekbid Kokam & SAR, Andrian Rachman dan Paridi, untuk mengikutsertakan kader Kokam se-Surabaya.

Hasilnya, sekitar 100 anggota Kokam, termasuk sejumlah unsur PDPM Surabaya di dalamnya, ikut serta meramaikan Apel Kebangsaan Kokam di Surakarta.

Kader Kokam se-Surabaya diberangkatkan dari Pusat Dakwah Muhammadiyah (Pusdam), Jalan Wuni Nomor 9 Surabaya, Selasa (19/9) malam.

Sebelum berangkat, Wakil Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Surabaya Muhammad Jemadi memberikan arahan agar menjaga marwah Muhammadiyah di mana pun berada.

“Kita sebagai kader muda Muhammadiyah harus menjaga nama dan jangan pernah lupa bahwa kita gerakan Islam. Jangan melupakan syariat Islam yang telah digariskan-Nya,” tuturnya di hadapan 100 anggota Kokam.

Ia lantas mengingatkan bahwa Muhammadiyah gerakan amar makruf nahi mungkar dan tajdid. “Bagi kita kader Muhammadiyah, harus menjaga ibadah dan akidah yang murni, memiliki tauhid yang murni,” tegasnya.

Bertepatan dengan bulan September, Jemadi menyinggung kiprah Kokam dalam menjaga keutuhan bangsa dan negara. “Mengingat bulan ini, Kokam turut serta memberantas pemberontakan PKI dengan paham komunismenya dan mampu menjaga marwah Islam di Indonesia,” jelasnya.

Meski begitu, kata Jemadi, Kokam merupakan perkumpulan orang-orang yang cinta damai. “Sebagai Kokam, kita adalah orang yang cinta damai dan kita wujudkan perdamaian untuk kesejahteraan banyak orang,” terangnya. (Hamzah/AS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *