PSTP M26 Lahirkan Ide-Ide Kreatif nan Inovatif

0
14
Presentasi kelompok dalam Pelatihan Seleksi Tenaga Potensial. (Diah Novita Sari/KLIKMU.CO)

KLIKMU.CO – Pelatihan Seleksi Tenaga Potensial (PSTP) PCM Sukolilo kembali digelar dengan menghadirkan beragam ide kreatif dan inovatif dari para peserta dari SD Muhammadiyah 26 Surabaya (M26).

Peserta terbagi menjadi 4 kelompok bertema hewan. Ada kelompok kerja Ayam, Kucing, Sapi, dan Kambing. Mereka melakukan presentasi bertajuk “Tantangan dan Solusi M26 ke Depan”, Sabtu(7/9/2024).

Dalam presentasinya, kelompok Sapi, Kambing, Ayam, dan Kucing menyoroti berbagai tantangan yang dihadapi oleh sekolah saat ini, terutama dalam menghadapi era digital yang semakin kompleks. Mereka juga menawarkan sejumlah solusi inovatif untuk mengatasi tantangan tersebut.

Ide-ide yang mereka sampaikan sangat fresh dan menunjukkan bahwa kolaborasi antara peserta memiliki potensi yang sangat besar untuk membawa perubahan positif.

“Presentasi kelompok Kambing, Sapi, Ayam, Kucing sangat menarik dan relevan dengan kondisi saat ini,” ujar Hervit Kaur Litbang SD Muhammadiyah 26 Surabaya.

Senada dengan Hervit, Ketua Pimpinan Ranting Muhammadiyah Keputih Ahmad Naim dalam penutupan pelatihan juga memberikan apresiasi atas presentasi semua kelompok dalam pemaparan program inovatif tersebut.

“Mereka berhasil mengidentifikasi masalah dengan sangat baik dan menawarkan solusi yang konkret. Saya yakin, ide-ide mereka dapat menjadi inspirasi kemajuan SD Muhammadiyah 26 Surabaya,” ungkapnya.

Saya dan kelompok sangat antusias dan bekerja keras mempersiapkan presentasi program. Saya yakin, pengalaman ini akan sangat bermanfaat bagi kemajuan SD Muhammadiyah 26 Surabaya,” tutur Hamrozi.

Sementara itu, Bambang menambahkan, presentasi ini menunjukkan bahwa sivitas akademika SD Muhammadiyah 26 Surabaya kita memiliki kemampuan berpikir kritis dan kreatif yang tinggi. Mereka tidak hanya mampu mengidentifikasi masalah, tetapi juga mampu merancang solusi yang inovatif untuk kemajuan sekolah.

Pelatihan ini diharapkan dapat menjadi wadah bagi para peserta untuk mengembangkan potensi diri dan mempersiapkan diri menghadapi tantangan sekolah di masa depan.

Pelatihan ini merupakan langkah penting bagi perusahaan dalam mempersiapkan sumber daya manusia yang kompeten untuk menghadapi tantangan sekolah di masa depan.

“Kami berharap peserta dapat mengaplikasikan ilmu yang diperoleh dalam meningkatkan kinerja sivitas akademika SD Muhammadiyah 26 Surabaya,” imbuhnya.

(Diah Novita Sari/AS)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini