Tiga Buku Karya Buya Syafii Diluncurkan Sekaligus

0
110
Para pemateri peluncuran buku Buya Syafii Maarif bersama sejumlah pihak foto bersama. (Dok Maarif Institute/KLIKMU.CO)

Jakarta, KLIKMU.CO – Maarif Institute meluncurkan tiga buku yang berisi pikiran-pikiran Ahmad Syafii Maarif.  Tiga buku ini berjudul “Bulir-Bulir Refleksi Sang Mujahid” (Kompas, 2022), “Indonesia Jelang Satu Abad, Refleksi tentang Keumatan, Kebangsaan, dan Kemanusiaan” (Mizan, 2022), dan “Al-Quran Untuk Tuhan Atau Untuk Manusia?” (Suara Muhammadiyah, 2022).

Tiga buku ini diluncurkan secara bersamaan di Bentara Budaya, Palmerah, Jakarta Pusat Kamis (27/10/2022) siang.  

Acara ini diselenggarakan Maarif Institute bekerja sama dengan Pergerakan Indonesia Untuk Semua (PIS). Acara peluncuran dan diskusi buku ini dihadiri oleh sejumlah narasumber.

Di antaranya, Ade Armando (Ketua Umum Pergerakan Indonesia untuk Semua), Budiman Tanuredjo (wartawan senior Kompas), Siti Musdah Mulia (penulis buku Ensiklopedia Muslimah Reformis), dan Putut Widjanarko (dosen Universitas Paramadina). Bertindak sebagai moderator dalam acara ini Moh. Shofan (Direktur Program MAARIF Institute).

Sebelum sesi diskusi buku dimulai, acara ini diawali dengan pengumuman pemenang sayembara video pendek lomba menulis esai sekaligus penyerahan hadiah secara simbolis.

Acara dilanjutkan dengan penandatanganan replika buku dan penyerahan buku karya Ahmad Syafii Maarif kepada sejumlah perwakilan, yaitu Putri Kuswinuwardhani (anggota Dewan Pertimbangan Presiden), Subiyantoro (pejabat negara), St Sularto (Media Kompas), Ifa Hanifah Miscbah (NGO), dan Nirwansyah (perwakilan peserta pemenang sayembara).

Direktur Eksekutif Maarif Institute Abd. Rohim Ghazali pun sangat mengapresiasi pemikiran-pemikiran kritis almarhum Buya Syafii terkait isu-isu keislaman, kebangsaan, kemanusiaan, kebhinekaan, dan keadilan sosial.  Kumpulan tulisan Buya Syafii yang tercecer di media, baik di Kompas maupun di Republika, lanjut Rohim, kini sudah bisa dibaca secara utuh karena sudah diterbitkan dalam bentuk buku.

Produktivitas pemikiran-pemikiran Buya Syafii sangat diperlukan untuk memperkaya khazanah pemikiran Islam Indonesia.

“Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar besarnya kepada penerbit, Kompas, Mizan, dan Suara Muhammadiyah, yang dengan tulus menerbitkan kumpulan karya tulis Buya Syafii, sehingga kini sudah bisa dinikmati oleh anak anak bangsa. Penerbitan ini tentu merupakan usaha keras untuk merekam riwayat intelektualisme Buya Syafii yang selama ini berkembang di ruang publik. Kami berharap kehadiran ketiga buku ini dapat memberikan sumbangan dalam memperkaya khazanah Islam Indonesia,” ujar Rohim.

Acara peluncuran dan diskusi buku yang dihadiri tidak kurang dari 100 orang ini, merupakan rangkaian acara Festival Pemikiran Ahmad Syafii Maarif, yang berlangsung hingga Juni 2023 tahun depan. Festival Pemikiran Ahmad Syafii Maarif merupakan rangkaian kegiatan yang ditujukan untuk merawat dan menyebarluaskan lagecy Pemikiran Buya Syafii Maarif. Semoga acara ini diharapkan menjadi virus positif bagi anak-anak muda millennial, serta menyebarkan paham Islam yang inklusif, toleran, moderat serta berpihak pada kemanusiaan, kenegaraan serta keindonesiaan. (AS)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini