21 November 2024
Surabaya, Indonesia
SekolahMu

TK/RA Se-Surabaya Berebut Juara Limas Inspiring Competition 2024

Juara Umum LIC SD Muhammadiyah 15 Surabaya (SDM Limas) Tahun 2024 yang diraih KB-RA Perwanida Surabaya. (Ali/KLIKMU.CO)

KLIKMU.CO – Sejumlah TK/RA se-Kota Surabaya mengikuti Limas Inspiring Competition (LIC) 2024 yang digelar oleh SD Muhammadiyah 15 Surabaya (SDM Limas). Mengangkat tema Bersama Raih Prestasi, Ciptakan Generasi Islami, acara berlangsung Sabtu (12/10/2024).

LIC SDM Limas 2024 dikemas dalam bentuk perlombaan luar kelas. Seluruh peserta diharapkan bisa berkompetisi sesuai dengan minat dan bakat yang dimiliki.

Ketua panitia LIC SDM Limas 2024 Mochamat Rizal Andrianto SPd mengatakan, potensi yang dimiliki anak-anak bisa diekspresikan dalam kegiatan ini. Di antaranya, lomba tahfidz Al Qur’an, dai cilik, starball putra, dan skyball putri.

“Perlombaan dilaksanakan secara bersama. Hanya tempatnya yang berbeda. Lomba tahfidz Al Qur’an dan dai cilik di ruang kelas, sedangkan starball putra dan skyball putri di halaman sekolah,” ungkapnya.

Kepala SDM Limas Sholihin MPdI menyampaikan selamat datang kepada seluruh peserta LIC SDM Limas 2024.

“Selamat bersilaturahmi antarpeserta dan keluarga besar SD Muhammadiyah 15 Surabaya. Tetap kita ke depankan sportivitas, fair play, dan fun game di LIC SDM Limas 2024. Semoga kegiatan ini lancar dan sukses selalu semuanya,” katanya saat memberikan sambutan.

Anggota Majelis Dikdasmen PCM Wiyung Athfal Pradhipta ST berharap, semoga kegiatan ini bisa menginspirasi peserta untuk bisa mengekspresikan minat dan bakat yang dimiliki. Potensi harus dikembangkan dan ditingkatkan, jangan sampai dipendam.

“Saya mewakili Majelis Dikdasmen PCM Wiyung mengucapkan selamat dan sukses LIC SDM Limas 2024. Semoga lancar dan berjalan sukses. Bagi para pemenang lomba, mari kita bersyukur dan bergembira. Bagi yang belum berprestasi, tetap semangat tetap meningkatkan potensinya. Semoga tahun depan mampu berprestasi sesuai harapan kita semua,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala KB-RA Perwanida Surabaya Abidah Amaliyah SPd menyambut baik kegiatan LIC SDM Limas 2024 ini yang berlangsung meriah. Semangat semua tim peserta luar biasa untuk memperebutkan juara.

“Alhamdulillah, kami dari Perwanida bisa mendapat juara di semua perlombaan, kecuali skyball. Kami juga disambut dengan penuh keramahan dan disediakan ruangan khusus untuk istirahat anak-anak, guru, dan wali murid kami. Semoga SDM limas ke depan semakin sukses, menginspirasi, dan semakin dikenal dan dicintai masyarakat,” tuturnya saat dihubungi melalui WA karena berhalangan hadir.

Berikut reward bagi pemenang:

1. Juara 1 mendapatkan trofi, uang pembinaan dan beasiswa 50% masuk SDM Limas.
2. Juara 2 mendapatkan trofi, uang pembinaan dan beasiswa 40% masuk SDM Limas.
3. Juara 3 mendapatkan trofi, uang pembinaan dan beasiswa 30% masuk SDM Limas.
4. Harapan 1 mendapatkan trofi dan beasiswa 25% masuk SDM Limas.
5. Harapan 2 mendapatkan trofi dan beasiswa 25% masuk SDM Limas.
6. Harapan 3 mendapatkan trofi dan beasiswa 25% masuk SDM Limas.

Semua hadiah diberikan pada saat pembagian dan penutupan kegiatan LIC SDM Limas 2024 pada hari itu juga.

(Ali Shodiqin/AS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *