Siswa Sekolah Mulia Borong Prestasi Matematika Internasional

0
65
Para siswa MI Muhammadiyah 5 Surabaya mengerjakan soal IKMC. (Ana Rose/KLIKMU.CO)

Surabaya, KLIKMU.CO – Nama MI Muhammadiyah 5 Surabaya kembali merebak setelah munculnya nama siswa-siswi berprestasi dalam kompetisi matematika IKMC (International Kangaroo Mathematics Contest).

Kompetisi ini merupakan kontes matematika internasional yang diadakan setiap tahun untuk siswa sekolah dasar dan menengah dari berbagai negara di seluruh dunia, termasuk Indonesia, yang pelaksanaannya bekerjasama dengan Klinik Pendidikan MIPA (KPM).

Sebelumnya, melalui KPM, seluruh siswa mengerjakan soal matematika di kelas masing-masing pada 3 April 2024 hingga kemudian pembina menghubungi tim humas pada Senin (13/5) mengumumkan lebih dari 100 siswa kelas 1-6 mendapatkan penghargaan dengan perincian 66 bronze medal, 34 silver medal, dan 1 gold medal.

Winda, wali siswa dari Laura Queen yang menjadi salah satu peserta peraih medali silver, mengaku senang putrinya dapat meraih prestasi dalam bidang matematika melalui kompetisi ini.

“Alhamdulillah, ajang semacam ini melatih kemampuan anak saya dalam pelajaran matematika. Juga dengan berbagai latihan-latihan soal yang diberikan menjadi pembelajaran tersendiri,” ucapnya.

Pelaksanaan IKMC mendapat tanggapan yang positif dari sekolah. Kepala Sekolah Mulia Umi Sarofah mendukung penuh kegiatan ini.

“Saya sepenuhnya mendukung kegiatan ini.  Kegiatan ini menjadi pengalaman berharga untuk anak-anak, bahwa mereka mampu berkompetisi dengan siswa dari berbagai negara. Juga sebagai proses peningkatan kemampuan siswa,” katanya.

Menurut Umi, prestasi ini menjadi bukti bahwa matematika tak selalu menakutkan seperti stigma yang lekat pada diri anak didik.

“Sekolah berkomitmen akan selalu membersamai anak-anak untuk meraih prestasi dengan potensi yang ada,” tegasnya.

(Ana Rose/AS)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini